Alimmustofa.com- Peringatan HUT RI ke 78 banyak diisi dengan berbagai kegiatan, salah satunya dengan gerak jalan, bazar dan senam masal.
Puncak peringatan HUT RI di RW. 06 Pandanwangi diisi kegiatan gerak jalan , bazar dan senam zumba. Acara yang dimotori Karang Taruna RW ini cukup meriah dengan mengusung tema merah putih.
Tanpak peserta gerak jalan mengikuti senam gemu Famire dipandu oleh instruktur senam, sambil menunggu undian, pembagian hadiah lomba 17-an.
Gemu Famire menjadi pembuka senam pagi ini, puluhan peserta dengan gaya masing - masing meniru setiap gerakan yang dimainkan oleh instruktur dipanggung.
Perlu diketahui, senam gemu Famire berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT) yang kini telah menasional. (*)
Editor : Alim Mustofa