YASMIN BERSIHKAN SAMPAH DITAMAN SENGON. | Alim Mustofa -->
Cari Berita

Advertisement

YASMIN BERSIHKAN SAMPAH DITAMAN SENGON.

Selasa, 03 September 2019



Yasmin Berinisiatif Bersihkan Sampah

Alimmustofa.com - Melihat sampah plastik sisa makanan pengunjung pondok berserakan di area kebun sengon, tanpa pikir panjang dia mencari kantong plastik lantas memungut sampah tersebut satu persatu dimasukan kantung.

Yasmin tampak ceria saat mengumpulkan sampah ini ditemani Arras adik laki-lakinya. Meski hal ini berat dilakukan jika sendirian dengan luas kebun kurang lebih 900 m2.


Areal Kebun Sengon 
Tapi tidak tampak sedikitpun rasa lelah diwajahnya. Atau mungkin karena masih anak anak, sehingga memunguti sampah ini dianggap bermain sambil bersihkan bersih.

Arras yang berusia 7 tahun kebagian mencari kantung kresek diarea sekitar taman, sementaar Yasmin yang berusia 10 tahun terus memunguti sampah tanpa tahu berapa lama akan selesai.

Sampah yang berhasil dikumpulkan
Rupanya apa yg dikernakan Yasmin dilihat.oleh ibunya, spontan Yuli panggilan mama Yasmin membantu putra putrinya yang berinisiatif membersihkan sampah di salah satu taman tersebut. Mama Yasmin juga mengajak Fairus ( kakaknya Yasmin) dan teman temannya membersihkan  kebun sengon tersebut dari sampah plastik yang berserakan karena prilaku pengunjung yang tidak bijak memperlakukan sampah.

Alhasil area kebun sengon yang tadinya penuh sampah berserakan kini mulai tampak bersih, dengan di bantu mama, fairuz, Arras pembersihan sampah yang dilakukan Yasmin lebih cepat di selesaikan. setumpuk sampah berhasil di kumpulkan, dijadikan satu agar lebih mudah diangkut oleh petugas.(A-Liem Tan)

#gerakanantisampah.
#gerakanbudayakanbersih.
#gerakankebersihanbagiandatiiman.