RUMAH LIMASAN LOKASASTRA DESA JAMBUWER | Alim Mustofa -->
Cari Berita

Advertisement

RUMAH LIMASAN LOKASASTRA DESA JAMBUWER

Kamis, 29 Juni 2023

Rumah Limasan Lokasastra Desa Jambuwer Kecamatan Kromengan Kabupaten Malang-Jawa Timur 

Alimmustofa.com - Limasan sebuah tempat yang gagas sebagai tempat pelatihan atau tempat edukasi desa, dimana konsep dasar dari tempat ini adalah Sinau atau belajar tentang pemberdayaan masyarakat yang berorientasi pada nilai (sosial, ekonomi , budaya dan kearifan lokal) desa. 


Tidak salah jika Rumah Limasan menjadi salah satu tujuan mahasiswa untuk Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari beberapa perguruan tinggi. Belajar tentang pemberdayaan desa dimulai dari pemetaan potensi desa, kemudian menjadi rumusan pembangunan desa adalah manjadi kekuatan dari model riset para mahasiswa KKN.

Areal Camping Ground Rumah Limasan Lokasastra, berada ditengah perkebunan kopi robusta lereng Kawi, pengunjung dapat menikmati suasan camping ditengah perkebunan kopi desa Jambuwer sambil belajar pemberdayaan desa.


Rurid Rudianto inisiator sekaligus owner Rumah Limasan Lokasastra (RLL) memanfaatkan kebun kopi milik keluarga disulap menjadi sebuah tempat pusat pelatihan pemberdayaan desa. Salah satu program yang sedang dikerjakan adalah belajar tentang pengelolaan kopi. Pembelajaran kopi yang dimaksud adalah pembelajaran hulu sampai hilir, pembelajaran dimulai tanam, perawatan tanaman kopi, pengelolaan pasca panen sampai pada proses pengolahan kopi dengan beberapa kualifikasi kopi Malangan. Salah satu produk kopi yang dihasilkan adalah kopi Lereng Kawi khas Jambuwer Kab.Malang.


Konsep pelatihan pemberdayaan masyarakat desa menjadi core bussiner Rumah Limasan, hal ini didasari dari kepedulian dari Owner Rumah Limasan terhadap kondisi mayoritas desa yang dianggap belum tepat program dalam perencanaan pembangunan desa berbasis partispatif. Ada banyak faktor mengapa pembangunan desa belum optimal dilaksankan oleh  pihak aktor-aktor desa, disinilah RLL hadir sebagai rumah diskusi, tempat belajar bagi semua orang yang minat dan mau belajar bersama, sebagai tempat untuk pengembangan kreatifitas anak-anak muda desa, bahkan perangkat desa serta mahasiswa yang tertandang untuk membangun desa.


Rumah Limasan juga memiliki tim Ourbond yang cukup kreatif dan profesional, digawangi oleh fasilitator yang sangat berpengalaman,handal dan profesional dibidang masing-masing dengan latar belakang praktisi pemberdayaan, instrtuktur pelatihan berbagai kegiatan. Beberapa fasilitas di Rumah Limasan Lokasastra adalah, Camping Ground, Rumah desa untuk diskusi berkapasitas 30 orang dan beberapa kelangkapan penunjang seperti tenda dll.(*)


Editor    : Alim Mustofa